Pemerintah Republik Indonesia berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan haji bagi warga Negara Republik Indonesia dari tahun ke tahun, baik layanan di tanah air maupun di tanah suci. Salah satu diantaranya adalah peningkatan layanan Bus Jamaah Haji di Tanah Suci. Kementerian Agama memastikan seluruh bus antar kota perhajian, yang akan digunakan jamaah haji Indonesia dalam keadaan baik. Bus tersebut ditingkatkan kualitasnya dari ketentuan layanan standar transportasi yang dikeluarkan oleh Pemerintah Saudi.
Bus antar kota perhajian harus memenuhi spesifikasi khusus, yaitu usia bus paling tua 8 (delapan) tahun, kapasitas minimal 45 seat, dilengkapi AC, bagasi berada di bawah, fasilitas toilet, kulkas dan air minum, pengeras suara, alat pemadam kebakaran, alat pemecah kaca, dan kotak P3K. Menjelang musim haji Tahun 2017 lalu, Kasubdit Transportasi Haji Kementerian Agama Subhan Cholid menyatakan bahwa “Seluruh bus antar kota perhajian sudah di-upgrade. Bus yang akan digunakan jemaah haji umumnya baru dan dalam kondisi baik. Paling tua produksi tahun 2009 untuk jenis Mercy”
Transportasi antar kota perhajian akan memberikan layanan pada enam rute, yakni:
Transportasi antar kota perhajian akan memberikan layanan pada enam rute, yakni:
- Bandara Madinah – Pemondokan Madinah,
- Madinah – Makkah,
- Jeddah – Makkah,
- Makkah – Jeddah,
- Makkah – Madinah, dan
- Madinah – Bandara Madinah
Selain transportasi antar kota perhajian dengan 6 (enam) rute di atas, jamaah haji Indonesia akan mendapatkan layanan Bus Shalawat dan Bus Masyair. Seperti tahun-tahun sebelumnya, layanan Bus Shalawat diberikan untuk jemaah haji Indonesia yang tinggal pada hotel dengan jarak lebih dari 1.500 meter dari Masjidil Haram. Kayanan Bus Shalawat ini beroperasi 24 jam, mengantarkan jemaah dari hotel ke Masjidil Haram, dan dari Masjidil Haram ke hotel. Adapun Bus Masyair digunakan untuk mengantar pergerakan jemaah haji pada puncak haji dari hotel di Mekah menuju Arafah, Muzdalifah, Mina, dan kembali lagi ke hotel.
0 Response to "Layanan Bus Jamaah Haji Indonesia di Tanah Suci"
Posting Komentar